Vanilla Crescents

Menyambut Tahun Baru Imlek yang sebentar lagi tiba tentu perlu menyiapkan berbagai macam suguhan untuk menyambut keluarga dan kerabat yang berkunjung ke rumah. Berikut ini resep kue Vanilla Crescents yang dapat Anda coba untuk meramaikan suasana Imlek.

Bahan:

  • 325 ml (1 1/3 cangkir) tepung
  • 25 ml (2 sdm) gula
  • 75 ml (1/3 cangkir) kacang almond yang telah dihaluskan
  • 125 ml (1/2 cangkir) mentega
  • 1 buah kuning telur yang besar
  • 5 ml (1 sdm) ekstrak vanila
  • 125 ml (1/2 cangkir) gula vanila

Cara pembuatan:

  1. Panaskan oven terlebih dahulu hingga 150°C.
  2. Campurkan dan aduk rata tepung, gula dan kacang almond. Tambahkan mentega yang telah dicacah.
  3. Kemudian masukkan kuning telur dan vanila kedalam adonan, aduk cepat.
  4. Biarkan adonan selama 1-2 jam. Kemudian cetak adonan menjadi bentuk bulan sabit, setelah itu letakkan pada loyang yang telah dilumuri sedikit mentega. Panggang selama 15-20 menit.
  5. Selagi panas, gulung kue itu di dalam gula vanili atau taburi gula vanili di atasnya. Karena kue ini mudah patah, maka harus hati-hati menanganinya.
  6. Bila Anda kehabisan toples untuk menghidangkannya, Anda dapat memakai keranjang buah yang telah dilapisi dengan kertas minyak warna merah dan hijau. Dapat juga dihiasi pita disekeliling keranjang sebagai pemanis.

Tips:

Jika menggunakan gula vanili yang dijual ditoko, campurkan terlebih dahulu dengan gula pasir putih, agar aroma vanili tidak terlalu kuat. Sedangkan apabila Anda ingin membuat sendiri, campurkan sedikit bubuk vanili dengan gula pasir putih aduk rata dalam toples. Tutup rapat. (Epochtimes/ Fdz)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular