OJK Luncurkan Program Galeri Investasi Mobile

JAKARTA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) meluncurkan program pilot project Galeri Investasi Mobile yang melibatkan beberapa perusahaan sekuritas yang menjadi pioneer dan beberapa Universitas, Jakarta, Selasa (17/5/16).

Galeri Investasi Mobile merupakan sebuah sarana yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk mengenal lebih jauh mengenai pasar modal sehingga dapat meningkatkan pemahaman baik secara teori maupun memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk melakukan simulasi transaksi secara langsung dan real time.

Melansir dari siaran pers OJK, PT BEI bekerjasama dengan Perguruan Tinggi dan Perusahaan Sekuritas telah menempatkan Galeri Investasi di berbagai kampus Perguruan Tinggi. Hingga awal Mei 2016, telah beroperasi ± 180 Galeri Investasi di perguruan tinggi yang tersebar di seluruh Indonesia, empat di antaranya merupakan Galeri Investasi Syariah.

Dalam perkembangannya aktivitas yang diselenggarakan di Galeri Investasi tersebut hanya difokuskan untuk kalangan mahasiswa saja, sementara masyarakat yang juga merupakan investor potensial yang perlu mengetahui dan memahami produk dan layanan di sektor pasar modal belum terlayani secara optimal.

Oleh karena itu, guna meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di pasar modal, OJK berinisiatif mendorong perusahaan sekuritas dan PT BEI untuk merevitalisasi fungsi Galeri Investasi yang telah ada agar lebih proaktif dan dapat menjangkau masyarakat disekitar kampus, melalui program yang disebut Galeri Investasi Mobile.

“Aktifnya Galeri Investasi Mobile melakukan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat sekitar Kampus, pengetahuan dan pemahaman masyarakat mengenai produk dan layanan di sektor pasar modal dapat lebih meningkat, dan yang lebih penting lagi adalah menjadikan berinvestasi di pasar modal semakin mudah bagi masyarakat,” kata Anggota Dewan Komisioner OJK Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen, Kusumaningtuti S. Soetiono. (asr)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular