Jangan Lakukan Hal-hal Berikut Ini Jika Tidak Ingin Keriput

[Erabaru.net] Keriput adalah salah satu bukti otentik yang mengindikasikan bahwa kita semakin menua. Dan tidak ada gunanya berbohong tentang usia sendiri, karena kulit kita pasti akan berkeriput seiring dengan berjalannya waktu. Meski banyak orang ingin menyembunyikannya, keriput adalah bagian dari proses alami penuaan pada manusia, yang cukup perlu usaha untuk bisa disembunyikan.

Namun, ada beberapa kebiasaan yang bisa sedikit memperlambat proses ini dan dapat membantu Anda tampak terlihat lebih awet muda.

Dalam wawancara dengan Dicas de Mulher, Sara Bragança lulusan Doktor spesialis Dermatologi di Terapi Orthomolekuler dan anggota Pengobatan Estetika Masyarakat Brazil, disebutkan bahwa fenomena keriput adalah pengeriputan atau lipatan dalam kulit yang terjadi akibat hilangnya kolagen di usia lanjut. “Mereka adalah bagian dari proses alami, namun dapat dipercepat karena faktor eksternal, seperti paparan sinar Matahari tinggi, merokok, stress, insomnia, dan konsumsi alkohol,” terang Bragança.

Berikut 8 kebiasaan menurut Bragança dan dokter spesialis kulit lain, yang dapat mempercepat proses penuaan kulit di wajah:

Sering terpapar sinar Matahari

Paparan sinar Matahari yang tinggi dapat menyebabkan penuaan kulit. Situasi itu dapat semakin memburuk jika Anda tidak menggunakan pelindung kulit apa pun.

Ekspresi wajah yang buruk

Tanpa disadari, kebiasaan mengerutkan dahi atau otot wajah beberapa kali di siang hari dapat menimbulkan keriput di wajah.

Rokok

Merokok selalu menjadi musuh utama dalam kesehatan dan kecantikan, karena dapat merusak kolagen dan urat elastis pada wajah yang menyebabkan kerutan.

(Foto: Pixabay)

Mengkonsumsi alkohol

Konsumsi alkohol secara berlebihan dapat menghambat penyerapan berbagai nutrisi, termasuk nutrisi untuk kulit yang akhirnya menyebabkan penuaan dini.

Stres

Kondisi stres sehari-hari memang tidak dapat dihindari, namun ketahuilah bahwa stres dapat menyulitkan kulit melakukan pembaharuan sel dan menghasilkan kolagen.

(Foto: Pixabay)

Kurang tidur / insomnia

Tidur adalah salah satu kegiatan yang harus dilakukan agar tubuh tetap sehat. Pada saat itulah hormon “peremajaan”, seperti melatonin dan hormon pertumbuhan, diproduksi. Artinya, tanpa tidur nyenyak, maka proses pengriputan pada wajah akan lebih cepat.

Pola makan tak sehat

Jika Anda tidak terlalu menyukai diet seimbang, ketahuilah bahwa berbagai macam  sayuran, buah dan kacang – kacangan adalah perlindungan terbaik melawan radikal bebas yang merupakan musuh kulit.

Tidak membersihkan make up

(Foto: Pixabay)

Make up yang bagus memang bisa digunakan sepanjang hari, bahkan dapat membantu melindungi kulit dari radiasi Matahari. Namun demikian, make up tetap harus dibersihkan sebelum tidur. Jika tidak maka akan menyumbat pori-pori dan menyebabkan kerusakan pada kulit.( perfeito.guru/Intan)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular