AWAS! Silica Gel Dalam Kemasan Makanan Bisa Meledak Ketika Terkena Air, Bocah 5 Tahun Ini Mengalami Kebutaan Karenanya

Erabaru.net. Dalam kemasan beberapa makanan ringan, seringkali ada sebungkus kecil silica gel.

Kita hanya tahu itu adalah sebagai pengawet makanan dan tidak boleh dimakan, tapi tahukah Anda itu sebenarnya adalah sesuatu yang berbahaya?

Baru-baru ini, di Gao’an, Provinsi Jiangxi, Tiongkok, seorang bocah laki-laki berusia lima tahun sedang menikmati makanan ringan sebungkus rumput laut.

Setelah habis ia pun bermain-main dengan menaruh solica gel yang ada di dalam kemasan makan tersebut  ke dalam gelas berisi air.

Tak disangka terjadi sesuatu yang tak terduga, silica gel tersebut meledak mengenai wajah anak tersebut, dan mata anak itu terbakar.

Malam pada 6 November lalu, bocah lima tahun bernama Rui Rui penasaran dengan silica gel dalam kemasan makanan setelah menghabiskan satu bungkus rumput laut, lalu ia pun menaruh silica gel itu ke dalam gelas berisi air.

Menurut cerita ibu Rui Rui: Anaknya menggunting bungkusan silica gel lalu menaruhnya ke dalam gelas, dan mengocoknya beberapa kali, tak lama kemudian meledak dan mengenai matanya hingga ia berteriak kesakitan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular