Erabaru.net. Sebuah video menyentuh dari seorang bocah 4 tahun saat bernyanyi untuk adik perempuannya, yang meninggal dunia tahun lalu, dengna sebuah nada dari film Disney terbaru “Coco” telah disaksikan ratusan ribu orang.
“Dia bahkan tidak tahu [kalau] dia sedang direkam. Dia hanya ingin menyanyi untuknya pada hari ulang tahun adiknya yang ke -1”, tulis ibu anak itu saat membagikan video di Twitter.
Anaknya, yang diidentifikasi oleh Washington Post sebagai Alexander Vazquez, bisa terdengar saat menyanyikan lirik lagu “Remember Me” saat ia berdiri di depan sebuah altar untuk almarhum adik perempuannya, Ava.
https://twitter.com/SAM1R/status/947291512303489024
“Though I have to travel far, remember me. Don’t let it make you cry, Remember me, (Meskipun aku harus melakukan perjalanan jauh, ingatlah aku. Jangan biarkan hal itu membuatmu menangis, Ingatlah aku)”, serunya sambil memetik gitar mainan.
Alexander telah melihat film ini dua kali dalam satu minggu dan, dengan meninggalnya saudarinya pada bulan Mei lalu, ia menemukan arti khusus dalam film tersebut, yang membahas tradisi hari jadi orang meninggal di Meksiko, ibunya, Stephanie Deais, mengatakannya kepada Post.
Pada tanggal 30 Desember, yang seharusnya menjadi hari ulang tahun Ava, Deais mendengar ia menyanyikan lagu itu di depan foto Ava dengan gitar yang baru saja dia dapatkan.
“Saya berada di kamar saya dan saya mendengarnya bernyanyi,” kata Deais kepada the Post. “Saya membungkuk dan melihatnya bermain untuk Ava, dan saya hancur dan mulai menangis.”