Erabaru.net. Menikmati makan hotpot bersama teman dan keluarga telah menjadi tren di Tiongkok.
Dan tren terbaru yang menyebar di media sosial di Tiongkok saat adalah beberapa kejenakaan nakal di restoran hotpot.
Itu adalah sesuatu yang mungkin belum pernah Anda lakukan sebelumnya atau Anda pernah ingin melakukannya.
Yaitu, membawa bahan mentah dari rumah ke dalam restoran dan menyelupkan ke dalam sup dan kaldu mendidih mereka ketika karyawan tidak melihat.
Segalanya menjadi sangat konyol juga, dengan para pelanggan membawa ayam utuh, ikan, dan sayuran yang mereka sembunyikan dalam tas mereka sebelum dengan cepat menjatuhkannya ke dalam panci. Beberapa bahkan tidak dapat masuk ke dalam panci!
Tentu saja, kami sama sekali tidak mendukung aksi tersebut karena, Anda tahu, bakteri salmonella. Jika Anda sudah membeli bahan-bahan sendiri, sebaiknya mengadakan pesta hotpot di rumah sendiri.(yn)
https://www.facebook.com/MuiCaMau69/videos/563528211046156/
Sumber: Asiaone
Video Rekomendasi:
https://www.youtube.com/watch?v=eCSRvgEROc4