Anjing yang Tersesat dan Tidak Tahu Jalan Pulang Mendatangi Klinik Hewan Langganan untuk Meminta Bantuan

Erabaru.net. Seekor anjing hitam berusia 4 bulan di Thailand tersesat dan tidak tahu cara pulang. Namun, dia memutuskan untuk pergi menuju klinik hewan yang pernah dia kunjungi bersama pemiliknya untuk meminta bantuan. Setelah asisten klinik memperhatikannya, dokter langsung menelpon pemiliknya yang akhirnya datang menjemputnya.

 

Insiden itu terjadi di Provinsi Samut Prakan di Thailand tengah. Pada jam 8 malam, anak anjing itu muncul di luar pintu kaca sebuah klinik hewan dan mondar-mandir kebingungan.

 

Seorang asisten di klinik yang melihat anjing tersebut segera membuka pintu untuk memeriksa. Awalnya dia tidak berniat membiarkannya masuk. Namun, anjing itu bersikeras untuk masuk, dia menggonggong dan mendorong kaca dengan kaki depannya berkali-kali, akhirnya asisten kemudian membiarkannya masuk ke klinik.

Dari rekaman yang diambil oleh CCTV klinik saat itu, anjing terlihat mengibaskan ekornya dan terlihat sangat senang setelah diperbolehkan masuk ke klinik

Dokter hewan di klinik mengatakan bahwa anjing itu sangat senang saat melihatnya. Setelah memeriksa file, dia menemukan bahwa anjing itu pernah ke klinik untuk menemui dokter sebelumnya, jadi dia menelepon pemiliknya Sunee Bunwara.

Sunee pergi ke klinik untuk menjemput anjing itu satu jam kemudian. Dia mengatakan bahwa anjing itu hilang sekitar pukul 2 siang.

Dia sedang sibuk di restoran pada saat itu, jadi dia membiarkan anjingnya bermain dengan anjing lainnya. Tanpa diduga, anjingnya tidak kembali.

Setelah berusaha mencari, dia tidak dapat menemukan di manapun dan akhirnya menyerah. Dia sangat senang menerima telepon dari dokter hewan malam itu.

Sunee juga mengatakan bahwa anjingnya pergi ke klinik secara teratur untuk vaksinasi setelah mereka lahir. Dia dan dokter hewan percaya bahwa anjing itu telah tersesat tetapi karena mengingat jalan ke klinik, dia pun menuju ke sana untuk meminta bantuan. Sunee akhirnya bersatu kembali bersama anjingnya.

Klinik itu menulis di Facebook: “Pemiliknya senang, dan anjingnya senang.” (lidya/yn)

Sumber: epochtimes

Video Rekomendasi:

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular