Erabaru.net. Zaman sekarang, mobil semakin banyak, tetapi tempat parkir selalu menjadi masalah yang dikhawatirkan banyak pemilik mobil. Faktanya, masalah ini telah banyak terjadi di masyarakat, yang mana telah membawa banyak perselisihan hanya karena berebut tempat parkir, atau sembarangan memarkir mobilnya!
Beberapa waktu lalu, seorang pria di Tiongkok, bernama Du membeli tempat parkir bawah tanah seharga lebih dari 300.000 yuan agar dia tidak harus mencari tempat parkir. Du adalah seseorang yang sibuk bekerja dan sering bepergian, sehingga tempat parkirnya sering kosong. Suatu hari, Du pulang larut malam, dan ketika dia akan memarkir mobilnya, dia menemukan ada mobil Porsche yang diparkir di tempat parkirnya. Du berpikir bahwa Porsche tersebut hanya parkir sementara dan akan pergi keesokan harinya. Jadi dia mengalah dan mencari tempat parkir lain.
Ketika Tuan Du datang ke tempat parkir bawah tanah pada hari kedua, dia menemukan bahwa Porsche tersebut masih diparkir di tempat parkirnya. Du marah dan menghubungi pemilik mobil itu untuk memindahkan mobil sesegera mungkin.
Du mengatakan bahwa tempat parkir itu adalah miliknya dan menyuruh pemiliknya untuk segera memindahkan mobilnya. Namun, wanita pemilik Porsche berkata,: “Apa-apaan kamu, saya mengendarai Porsche tahu tidak ?! Dan saya lebih dulu memarkir di situ, jika Anda keberatan, jangan malu-malu, silahkan Anda parkir di atas mobil saya.”
Du yang sedang berada di bawah tekanan pekerjaan langsung marah saat mendengar perkataan wanita itu, dia pun langsung menancap gas dan mengendarai Volkswagen-nya ke atas Porsche itu, menuruti apa yang dikatakan wanita pemilik Porsche itu.
Setelah itu, Du menghubungi lagi pemilik Porsche untuk melihat mobilnya, wanita itu segera bergegas ke tempat parkir dan merasakan sakit hatinya ketika dia melihat kondisi tragis mobilnya.
Selama mediasi antara kedua belah pihak di kantor polisi, Du mengatakan kepada wanita pemilik Porsche bahwa dia tidak takut sama sekali dan telah mempertimbangkan konsekuensi dari perbuatannya. Dia juga mengatakan bahwa dia hanya memenuhi apa yang dikatakan pemilik Porsche itu. (lidya/yn)
Sumber: sportswld
Video Rekomendasi: