Kambing yang Kabur dari Rumahnya Memenangkan Medali Emas Setelah Diam-diam Mengikuti Half Marathon

EtIndonesia. Sabtu lalu, lebih dari 200 pelari berbaris di garis start untuk Half Marathon T’Railway Trek di Conception Bay South, Kanada.

Namun, di akhir perlombaan, akan ada peraih medali yang tidak terbayangkan oleh peserta lain untuk menjadi lawannya.

Namanya Joshua. Dia seekor kambing.

Joshua tinggal di lahan Taylor’s Pumpkin Patch, sebuah peternakan di sepanjang rute maraton yang direncanakan.

Agaknya, Joshua tidak bangun dengan rencana untuk berlari di hari perlombaan. Namun, saat melihat pelari mulai lewat, dia tampaknya berubah pikiran.

Kambing itu kabur dari rumah untuk bergabung dengan mereka.

Dan dengan itu, Joshua ikut dalam perlombaan.

Selama hampir tiga mil, Joshua berlari bersama pelari lain, yang, tidak diragukan lagi, merasa geli sekaligus bingung dengan pesaing baru mereka yang berbulu.

Tak lama kemudian, foto-foto Joshua mulai muncul di internet, di mana keluarganya di rumah melihatnya. Mereka pun tercengang.

Untungnya, beberapa pelari berhasil menghubungi keluarga Joshua dan menjaganya hingga mereka tiba.

Namun, mereka tidak pulang ke rumah.

“Kami mengantar Joshua hingga akhir lomba, di mana dia menerima medali bersama semua teman-teman balapnya,” tulis keluarga kambing itu.

Di garis finis, Joshua diizinkan menyeberang gatis finish layaknya seorang pembalap resmi.

Atas usahanya, dia bahkan dianugerahi medali emas, yang dikenakannya dengan bangga.

Sejak saat itu, Joshua telah menjadi selebritas kampung halaman.

Meskipun pelari lain yang secara teknis memenangkan setengah maraton hari itu, Joshua-lah yang paling banyak memenangkan hati.

Semua itu dilakukan tanpa latihan yang berat.

“Dia melakukannya dengan sangat baik,” kata keluarga Joshua kepada The Dodo. “Dia membutuhkan waktu sehari untuk pulih dan beristirahat, karena dia sudah tua. Namun, sejak saat itu, dia bangkit dan menikmati ketenaran barunya.” (yn)

Sumber: the dodo

FOKUS DUNIA

NEWS